Menteri BUMN, Erick Thohir mengapresiasi kinerja PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) yang berhasil membukukan laba bersih Rp 24,8 triliun sepanjang 2021.
Gak hanya itu, perolehan tersbeut adalah sebuah peningkatan sebanyak 19% dari tahun 2020.
Bagi Erick Thohir, pencapaian Telkom ini adalah salah satu bukti dari transformasi BUMN di era digital.
Hal ini diungkapkannya melalui akun Twitter pribadinya pada 14 Juni 2022.
"Salah satu bukti nyata transformasi BUMN di era digital. Congrats!" tulis Erick Thohir.
Baca Juga: Dorong Kesetaraan, Erick Thohir Targetkan 20% Direksi BUMN Adalah Generasi Muda Gaes!
Seperti yang diketahui, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) membukukan laba bersih Rp 24,8 triliun sepanjang 2021 atau meningkat 19% dari tahun 2020. Pencapaian ini diperoleh dari pendapatan konsolidasi perusahaan yang mencapai Rp 143,2 triliun atau naik 4,9% secara year on year (yoy).
Pada segmen fixed line, IndiHome masih menjadi salah satu kontributor utama pertumbuhan pendapatan Telkom. Total kontribusi IndiHome terhadap pendapatan Telkom naik menjadi 18,4% di akhir 2021 dari 16,3% pada tahun 2020.
IndiHome membukukan pendapatan sebesar Rp 26,3 triliun atau meningkat 18,5% yoy. EBITDA margin IndiHome pun kian tebal menjadi 46,7% pada akhir tahun 2021.
Share to:
Related Article
-
Dukung Erick Thohir Menuju Indonesia 2024 Relawan Merdeka Berdaulat Gelar Aksi Simpatik
Erick Thohir|January 07, 2022 20:17:09