Cara dan Harga Sewa Rental Sepeda Listrik di PIK 2, Dekat Cove at Batavia Gaes!

Cara dan Harga Sewa Rental Sepeda Listrik di PIK 2, Dekat Cove at Batavia Gaes!

Cara dan Harga Sewa Rental Sepeda Listrik di PIK 2, Dekat Cove at Batavia Gaes!

Berapa harga rental sepeda di PIK 2? (foto: Instagram @coveatbataviapik)


Yuk simak cara dan daftar harga rental atau penyewaan sepeda di Pantai Indah Kapuk (PIK). Pemandangan indah di dekat Cove at Batavia gaes!

Kini PIK 2 memiliki lokasi dan sarana bersepda dengan pemandangan indah di pinggir pantai. Lokasinya juga dekat dengan beragam wisata kuliner Cove at Batavia yang sayang banget jika tidak dikunjungi segera.

Wisata di Jakarta Utara ini tengah didatangi oleh banyak orang dari penjuru kota. Bagaimana tidak, kamu bisa mengajak sanak saudara, teman, pacar, anak-anak bahkan hingga hewan peliharaan disana.

Baca Juga: Fakta-fakta Perpustakaan Taman Ismail Marzuki: Rute Transportasi, Tiket Masuk hingga Daftar Online

Salah satu yang menjadi saya tarik adalah trek sepeda dengan beragam rental dan penyewaan jenis sepeda mulai dari untuk sendiri hingga sampai 5 orang lho!

Kira-kira berapa harga rental sepeda di PIK 2? Simak ulasan lengkap cara sewa berikut ini!

Daftar Harga Sewa Rental Sepeda di PIK 2

Lokasi bersepeda di PIK 2 berada di kawasan Rukan Beach View, Golf Island PIK.

Dengan perjalanan yang panjang, kamu bisa menyewa beragam jenis sepeda untuk menikmati setiap pemandangan indah menghadap pantai PIK.

Harga rental sewa sepeda di PIK dua adalah Rp 30.000 hingga Rp 75.000 per 1 jam. Sepeda yang disewakan beragam jenis, bisa untuk sendiri, berdua hingga yang menggunakan tenaga listrik.

selain itu, ada juga sepeda yang bisa dikendarai untuk lebih dari 3 orang dengan harga mulai dari Ro 150.000 per jam.

Cara Sewa Rental Sepeda di PIK 2

Ada sangat banyak tempat sewa atau rental sepeda di PIK 2 ini gaes!

Biasanya, kamu juga akan mendapatkan air mineral gratis setiap satu kali menyewa. Pengunjung juga bisa menggunakannya untuk bepergian dan menjajal setiap Food Street atau Pantjoran PIK tanpa berjalan kaki.

Berikut adalah cara menyewa rental sepeda di Pantai PIK 2:

1. Datang ke salah satu rental sepeda di PIK 2

2. Pilih sepeda yang kamu inginkan sesuai dengan jumlah individu

3. Lakukan pembayaran ke kasir dengan menitipkan KTP atau tanda pengenal lainnya sebagai jaminan

4. Periksa jam bayar untuk mengembalikan sepeda tepat waktu

5. Setelahnya kamu bisa menikmati pemandangan indah PIK 2 dengan bersepeda

Jangan lupa untuk mengingat waktu pembayaran dan pengembalian. Jika terlambat, kamu akan dikenakan denda sesuai dengan harga per jam yang ditentukan oleh rental.

Nah, itu dia cara dan daftar harga rental atau penyewaan sepeda di Pantai Indah Kapuk (PIK). Nikmati pemandangan indah di dekat Cove at Batavia.




Harga Sepeda PIK 2Rental Sepeda PIK 2Berapa sewa Sepeda PIK 2Sewa Sepeda PIK 2Daftar harga rental Sepeda PIKCara Rental Sepeda PIKCara Bersepeda di PIK

Share to:



Modal Video 01