25 Juli 2022 adalah memperingati hari Pencegahan Tenggelam Sedunia. Yuk simak fakta sejarah dan ulasan lengkapnya berikut ini!
Hari Pencegahan Tenggelam Sedunia adalah hari yang didedikasikan kepada tenggelam, suatu bencana yang menjadi salah satu penyebab utama kematian secara global untuk anak-anak dan remaja usia 1-24 tahun.
Perlu kamu ketahui bahwa setiap tahun diperkirakan 236.000 orang tenggelam lho gaes!
Baca Juga: 18 Juli 2022 Adalah Peringatan Hari Nelson Mandela, Berikut Fakta Sejarah Lengkap Ulasannya
Penasaran? yuk simak fakta sejarah dan ulasan tentang Hari Pencegahan Tenggelam Sedunia yang diperingati setia tanggal 25 Juli berikut ini.
Sejarah Hari Pencegahan Tenggelam Sedunia
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, tenggelam merupakan salah satu penyebab utama kematian secara global untuk anak-anak dan remaja usia 1-24 tahun. Setiap tahun, diperkirakan 236.000 orang tenggelam.
Lebih dari 90% kematian tenggelam terjadi di negara-negara berpenghasilan rendah dan menengah, dengan anak-anak di bawah usia lima tahun berada pada risiko tertinggi.
Kematian ini sering dikaitkan dengan aktivitas rutin sehari-hari, seperti mandi, mengumpulkan air untuk keperluan rumah tangga, bepergian di atas air dengan kapal atau feri, dan memancing. Dampak peristiwa cuaca musiman atau ekstrem, termasuk musim hujan, juga sering menjadi penyebab tenggelamnya kapal.
Tahun lalu, PBB mengadopsi Resolusi tentang pencegahan Tenggelam Global di mana tanggal 25 Juli ditetapkan sebagai Hari Pencegahan Tenggelam Sedunia atau World Drowning Prevention Day (WDPD) tahunan dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) diundang untuk mengoordinasikan tindakan dan memfasilitasi pelaksanaannya.
Tujuan Peringatan Hari Pencegahan Tenggelam Sedunia
Tujuan Hari Pencegahan Tenggelam Sedunia atau WDPD adalah meningkatkan kesadaran akan pencegahan tenggelam dan merayakan tindakan dan inisiatif yang diambil oleh organisasi penyelamat di seluruh dunia untuk mencegah hal ini.
Tema utama WDPD tahun ini yang diluncurkan oleh WHO adalah yaitu “Lakukan satu hal untuk mencegah tenggelam”.
Tema ini merupakan ajakan untuk mengambil satu tindakan nyata untuk memajukan pencegahan tenggelam, sesuatu yang bisa kita semua lakukan, baik secara individu maupun kelompok.
Nah, itu dia fakta sejarah dan ulasan tentang Hari Pencegahan Tenggelam Sedunia yang diperingati setiap tanggal 25 Juli.
Share to:
Related Article
-
Ini Perbandingan H-Index Ilmuwan Indonesia dan Luar Negeri, Kenapa Ilmuwan Kita Skeptis dengan Ivermectin?
Update|July 05, 2021 09:41:24