Robert Downey Jr. dipastikan tidak akan kembali memerankan karakter Iron Man di Marvel Cinematic Universe (MCU).
Hal ini diungkapkan Presiden Marvel Studios, Kevin Feige. Dilansir Variety, dalam cerita sampul Vanity Fair baru-baru ini tentang Downey Jr., presiden Marvel Studios itu membahas apakah mereka akan menghidupkan kembali Iron Man/Tony Stark setelah kematiannya di “Avengers: Endgame.”
Baca Juga: Penulis Loki, Michael Waldron Akan Garap Skenario Film Avengers: The Kang Dynasty
Kevin Feige mengatakan sampai saat ini, MCU tidak ada niatan untuk menghidupkan kembali karakter Iron Man.
“Kami akan menjaga momen itu dan tidak menyentuh momen itu lagi,” kata Feige dilansir Variety, Senin (4/12/2023).
“Kami semua bekerja sangat keras selama bertahun-tahun untuk mencapai hal tersebut, dan kami tidak ingin secara ajaib membatalkannya dengan cara apa pun," sambungnya.
Robert Downey Jr. sendiri melakukan debut Marvel di film “Iron Man” pada tahun 2008. Downey Jr muncul di sembilan film Marvels selama 11 tahun.
Dalam wawancaranya dengan Vanity Fair, Feige teringat betapa suportifnya Downey Jr. kepada lawan mainnya di Marvel.
“Kami biasa bercanda dan mengatakan bahwa Robert adalah kepala departemen akting karena semua orang di sana mengaguminya," ucap Feige.
Baca Juga: Tanggapi Rumor Kembali ke MCU, Chris Evans Mengaku Tak Ada Pembicaraan
“Dia mengambil semuanya di bawah pengawasannya tetapi tidak dalam arti tunduk. Dia baru saja menjadi pemandu sorak mereka," lanjut Feige.
Share to:
Related Article
-
Dibintangi Suzy dan Park Bo Gum, Film 'Wonderland' Tayang Juli 2024 di Netflix
Netflix|July 02, 2024 15:00:00