Komentar Prilly Latuconsina Terkait Boikot Sejumlah Judul Film Horor

Komentar Prilly Latuconsina Terkait Boikot Sejumlah Judul Film Horor

Komentar Prilly Latuconsina Terkait Boikot Sejumlah Judul Film Horor

Prilly Latuconsina (foto: Instagram/@prillylatuconsina96)


Belakangan ramai diberitakan mengenai film horor yang diduga mengeksploitasi agama sehingga banyak pihak menentang penayangannya. Aktris sekaligus produser film, Prilly Latuconsina mengaku tak memiliki kapasitas untuk memberikan komentar terkait isu tersebut. 

"Saya rasa saya enggak punya kapasitas berkomentar gitu karena saya enggak ngerti prosesnya, saya juga belum nonton filmnya, saya juga enggak ngerti itu masalahnya di mana gitu karena basically emang saya orang awam yang tidak paham dan tidak pernah kesurupan seperti di film-film juga enggak pernah gitu alhamdulillah ya gitu jadi," ungkap Prilly di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (27/3). 

Baca juga: Prilly Latuconsina Kurangi Job Selama Bulan Ramadan

Meski begitu menurut Prilly setiap produser memiliki kebebasan untuk membuat cerita kreasi tentang film horor. Terlebih jika cerita tersebut hanya berupa fiksi.

"Saya enggak tahu menanggapinya gimana ya cuma setahu saya setiap produser punya kebebasan untuk membuat cerita horor dan itu kan juga mungkin fiktif gitu enggak terjadi di dunia nyata, ya semua orang punya kebebasan untuk berkreasi aja gitu," katanya.

Baca juga: Prilly Latuconsina Hanya Main 1 Film dan 1 Serial Tahun Ini

Diketahui film Kiblat mendapat sejumlah kritikan dari tokoh agama terkait poster hingga dianggap mengeksploitasi agama Islam. Bahkan Ketua Majelis Utama Indonesia (MUI) Bidang Dakwah Cholil Nafis meminta film tersebut untuk tidak tayang di bioskop.

"Saya tak tahu isi filmnya maka belum bisa komentar. Tapi gambarnya seram kok, judulnya kiblat ya. Saya buka-buka arti kiblat hanya Ka'bah, arah menghadapnya orang-orang salat," kata dia lewat unggahan di Instagram, Minggu (24/3).

"Kalau ini benar sungguh film ini tak pantas diedar dan termasuk kampanye hitam terhadap ajaran agama maka film ini harus diturunkan dan tak boleh tayang," sambungnya.




Prilly LatuconsinaFilm HororFilm Kiblat

Share to:



Modal Video 01