Biodata dan Profil Calvin Verdonk: Umur, Karier dan Garis Keturunan, Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia

Biodata dan Profil Calvin Verdonk: Umur, Karier dan Garis Keturunan, Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia

Biodata dan Profil Calvin Verdonk: Umur, Karier dan Garis Keturunan, Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia

Biodata dan Profil Calvin Verdonk (Foto: Instagram @c.verdonk)


Yuk simak biodata dan juga profil Calvin Verdonk lengkap umur, karier dan garis keturunannya, pemain naturalisasi baru Timnas Indonesia.

Calvin Verdonk adalah sosok pemain sepak bola yang baru saja dinaturalisasi oleh PSSI untuk masuk ke dalam skuad Timnas Indonesia. 

Calvin Verdonk diketahui berposisi sebagai bek kiri, namun ia juga bisa mengisi posisi bek tengah dan juga gelandang bertahan. Lalu dari mana garis keturunan Calvin Verdonk serta seperti apa kariernya?

Baca Juga: Calvin Verdonk Resmi Jadi WNI, Siap Jaga Pertahanan Timnas Indonesia

Daripada penasaran, yuk simak biodata dan juga profil lengkap dari Calvin Verdonk yang telah tim Kuyou rangkum.

1. Profil Calvin Verdonk

Calvin Verdonk merupakan pemain sepak bola yang lahir di Dordrecht, Belanda, 26 April 1997, yang berarti kini ia berusia 27 tahun. Sementara untuk agama yang dianut Calvin Vedonk adalah agama Kristen.

2. Karier Calvin Verdonk

Awal karier dari Calvin Verdonk adalah ketika ia masuk ke dalam akademi sepak bola SC Amstelwijck, VV Wieldrecht dan Feyenoord pada tahun 2005. Pada tahun 2015, Verdonk dipromosikan ke tim utama Feyenoord.

Namun ia lebih banyak menghabiskan waktu di Feyenoord dengan dipinjamkan ke beberapa klub, seperti PEC Zwolle, Twente dan NEC Nijmegen.

Pada tahun 2020, Verdonk akhirnya keluar dari Feyenoord dimana ia sudah mencatatkan 13 penampilan dan mempersembahkan 1 gol untuk tim asal Belanda tersebut. Verdonk bergabung bersama Famalicão, klub asal Portugal hingga tahun 2022.

Pada tahun 2022, Verdonk kembali ke Belanda untuk bergabung bersama NEC Nijmegen. Dirinya pun masih berstatus sebagai pemain NEC Nijmegen dan sudah mencatatkan 51 penampilan dan 2 gol.

3. Garis Keturunan Calvin Verdonk

Calvin Verdonk yang kini telah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI), diketahui mempunyai garis keturunan Indonesia dari sang ayah yang berasal dari Meulaboh, Aceh, sedangkan ibunya dari Belanda.

"Ayah saya berasal dari Indonesia. Ia full Indonesia dan juga lahir di sana,” kata Calvin Verdonk dalam wawancaranya di YouTube Yassa Nugraha.

“Oma dan opa saya dari ayah saya juga lahir di sana, sedangkan mama saya dari Belanda. Kalau tidak salah, ayah saya berasal dari Meulaboh,” sambungnya.

4. Pernah Perkuat Timnas Junior Belanda

Calvin Verdonk ternyata pernah memperkuat timnas junior Belanda mulai dari U-15 hingga U-21 dengan puluhan caps pertandingan yang pernah ia jalani.

5. Biodata Calvin Verdonk

Nama lengkap:Calvin Ronald Verdonk
Kota asal:Dordrecht, Belanda
Tanggal lahir:26 April 1997
Umur:27 tahun
Tinggi badan:174 cm
Agama:Kristen
Keturunan:Belanda-Indonesia
Profesi:Pemain sepak bola
Akun Instagram:

@c.verdonk

Baca Juga: Biodata dan Profil Justin Hubner: Umur, Agama dan Karier, Pemain Sepak Bola Resmi Naturalisasi Jadi WNI

Nah, itulah biodata dan juga profil Calvin Verdonk lengkap umur, karier dan garis keturunannya, pemain naturalisasi baru Timnas Indonesia




Calvin VerdonkBiodata Calvin VerdonkProfil Calvin VerdonkUmur Calvin VerdonkAgama Calvin VerdonkKarier Calvin VerdonkGaris keturunan Calvin VerdonkKlub Calvin Verdonk

Share to:



Modal Video 01