Rangkuman Hijrah Fest From Home, 'Amalan Amalan Rosululloh SAW' Bareng Habib Novel Alaydrus

Rangkuman Hijrah Fest From Home, 'Amalan Amalan Rosululloh SAW' Bareng Habib Novel Alaydrus

Rangkuman Hijrah Fest From Home, 'Amalan Amalan Rosululloh SAW' Bareng Habib Novel Alaydrus

Habib Novel Alaydrus


Habib Novel Alaydrus memberikan ceramah secara daring melalui kanal youtube Hijrahfest Official, tentang "Amalan Utama Rasulullah SAW di Bulan Ramadhan", Senin 4 Mei 2020 Dalam kesempatan itu, dia menyampaikan pentingnya mengejar suatu malam terbaik di bulan suci Ramadhan.

Dalam kesempatan itu, dia menyampaikan pentingnya mengejar suatu malam terbaik di bulan suci Ramadhan.

Habib Novel mengatakan, sebelum masuk Ramadan, Rasulullah SAW menyampaikan poin penting paling penting yang harus dikejar di bulan suci Ramadhan, yaitu Lailatul Qadar, malam yang lebih baik dari 1.000 bulan.

Lantas amalan apa yang harus dilakukan untuk mendapatkannya? Habib Novel menyampaikan, sebetulnya tidak ada amalan khusus untuk meraihnya. 

"Shalatnya ditambah, bacaan Alqurannya ditambah, jadi tidak ada yang khusus sebenarnya, tambah semua kebaikan," kata Habib Novel.

Habib Novel juga menyampaikan agar setiap Muslim meninggalkan segala perbuatan yang bisa menyakiti orang tua termasuk mertua. Dia mewanti-wanti supaya tidak menyakiti mereka bahkan sekecil pun.

Meski begitu, Habib Novel terheran-heran dengan apa yang terjadi di masyarakat, di mana banyak yang lebih tertarik hal lain ketimbang fokus beribadah di bulan suci. Bahkan gaung untuk meraih Lailatul Qadar ini kalah dengan obrolan tentang kiamat di bulan Ramadhan.

"Kita kok belum menyuarakan Lailatul Qadar, kok malah malam kiamat, hari kiamat, Rasulullah tidak pernah mengajarkan umatnya untuk memikirkan kiamat di bulan Ramadhan," sambungnya.

Rasulullah pernah ditanya oleh salah seorang Sahabat mengenai hari kiamat terjadi. Tetapi Rasulullah menjawabnya dengan pertanyaan lagi, "Apa yang kamu siapkan?" Karena itu pula, Habib Novel mengimbau kepada umat Muslim untuk tidak memikirkan kiamat.

"Nikmati (Ramadhan ini), kejarlah Lailatul Qadar," tuturnya.

Sambil ngebuburit yuk simak aja guys video ceramah Habib Novel Alaydrus.




Ramadan 2020Habib Novel Alaydrus

Share to: