Apakah kalian para ladies udah mempersiapkan lebaran tahun ini yang hanya bisa di rayakan di rumah aja?
Yaps Lebaran tahun ini tentunya akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena nggak ada kumpul keluarga secara langsung dan hanya tatap muka melalui virtual aja.
Meski demikian, kita tetap bisa tampil cantik kok dengan bantuan pulasan makeup simple selama dirumah aja agar wajah terlihat lebih segar. Nah apa saja kah yang harus dilakukan? Yuk simak aja gaes
1. Skin care
Foto: Istimewa
Sebelum kita memakai make up tentunya kita harus mengenakan toner, serum, pelembap dan sunscreen yang biasa dipakai sehari-hari sebelum memulai makeup.
2. Memakai make up tipis
Foto: Istimewa
Karena Lebaran hanya berada di rumah saja dan tak bertemu keluarga secara langsung dan kita bisa mengenakan make up yang tipis aja, nggak perlu make up tebal ya gaes cukup dengan menggunakan bb cream, concealer, compact powder, pakai contour, blush on dan highlighter saja, kamu pasti akan tampil cantik meski bertemu secara virtual aja dengan keluarga besar.
3. Eyeshadow warna natural
Foto: Istimewa
Sedangkan untuk area mata, kamu bisa memakai warna yang natural dan tidak perlu terlalu banyak warna ya gaes.
4. Pakai bulu mata jika kamu mau
Foto: Istimewa
Bulu mata palsu membuat mata terlihat lebih hidup dan tegas sehingga tampak bagus saat video call. Anda bisa pakai bulu mata natural yang tidak terlalu tebal agar tidak menimbulkan bayangan pada mata saat melakukan video call di depan handphone.
Nah itu dia gaes, buat kalian para ladies yang ingin tampi cantik meskipun lebaran dirumah aja.
Share to:
Related Article
-
15 Ucapan Idul Fitri 1442 H, Cocok Dikirim Ke Whatsapp Saudara dan Sahabat Gaes
Ramadan 2021|May 13, 2021 06:00:00