Presiden Indonesia, Joko Widodo atau yang kerap disapa Jokowi memang menyukai produk-produk lokal. Kalau dilihat dari segi kualitas, produk lokal gak kalah sama luar gaes. Tiga brand asal Bandung ini viral dan auto laris nih setelah dipakai sama Jokowi.
BACA JUGA: Fakta-fakta Mundut Mustopa, Anak Broken Home yang Jadi YouTuber Muda Cinta Brand Lokal
Beragam produk lokal buatan anak Negeri kini bisa bersaing dengan buatan luar negeri. Dari mulai jaket, kemeja, bahkan sepatu yang diproduksi anak Negeri kini punya kualitas yang gak kalah bagus ama produk luar negeri. Gak heran Jokowi pun kepincut dengan produk-produk lokal. Produk fashion asal Bandunglah yang paling banyak diminati Jokowi.
Nah seperti tiga brand asal Bandung ini yang langsung viral dan laris karena dipakai Jokowi.
1. Sneakers NAH Project 'Flexnit 2'
Sneakers satu ini bermodel cukup sederhana, hanya terdiri dari dua warna yakni hitam dan putih. Harganya pun gak mahal-mahal banget, cuma Rp385 ribu aja gaes. Tapi, sneakers satu ini justru jadi salah satu sneakers favorit Jokowi dan sering dipakai dalam beberapa kesempatan.
Melihat sneakers ini dipakai oleh Presiden Jokowi, para penggemar sneakerspun langsung memborongnya. Dari yang tadinya cuma terjual 20-30 pasang per bulan, setelah dipakai Presiden Jokowi sneakers ini bisa terjual ratusan pasang lho gaes.
BACA JUGA: Keanu Di-DM Rose Brand Mau Dikirimin Tepung Beras, Netizen Ngakak
2. Jaket Rawtype Riot
Jaket Rawtype Riot punya tampilan yang cukup nyentrik. Dengan warna hijau olivenya, ditambah gambar tengkorak di bagian tengahnya, jaket ini sukses membuat Presiden Jokowi tampil seperti anak muda. Jaket yang dirintis oleh Desky Sastra inipun makin sukses dan laris di pasaran gaes.
3. Ame Raincoat
Nah brand lokal satu ini punya keunikan tersendiri. Meskipun dinamakan 'raincoat' ternyata bisa dijadikan jaket dan blazer juga lho gaes. Jaket berwarna terracota yang dipilih Presiden Jokowi ini pun langsung viral gaes. Jaket ini benar-benar membuat Presiden Jokowi nampak modis abis.
Share to:
Related Article
-
Menimbang Kekurangan dan Kelebihan Bisnis Musiman, Millenial dan Gen Z Wajib Tahu Gaes
Update|February 27, 2021 08:00:00