Aktor ganteng, Iqbaal Ramadhan kini mulai aktif di dunia YouTube. Kira-kira apa ya konten-konten video yang ada dalam YouTubenya? Ini dia dua video pertama Iqbaal Ramadhan.
Iabaal Ramadhan yang dikenal sebagai aktor pemeran Dilan menghadiahi para fansnya dengan membuat channel YouTube. Kehadiran Iqbaal di YouTube tentunya sudah ditunggu-tunggu oleh para fans.
BACA JUGA: Mengenal Fakta-fakta Svmmerdose, Grup Musik Indie Iqbaal Ramadhan yang Musiknya Chill Abis
Gak heran deh kalau YouTube Iqbaal yang baru dibuat pada 12 Juni 2020 itu kini sudah punya 169 subscriber. Dalam deskripsi YouTubenya Iqbaal mengungkap bahwa YouTube Iqbaal Ramadhan merupakan sebuah galeri yang akan membawa para penontonnya melihat kemblai perjalanan Iqbaal 10 tahun ke belakang.
"A platform that works as a digital gallery for me to look back in 10 years about how I wasted my 20s. Choose fun, always," tulis Iqbaal.
Kira-kira apa aja nih yang bakal disuguhkan Iqbaal Ramadhan dalam YouTubenya? Simak nih dua video pertama Iqbaal dalam YouTubenya.
Video perkenalan 'Halo, namaku Iqbaal'
Dalam video yang diunggah pada 3 Desember 2020 ini, Iqbaal memperkenalkan dirinya dan segala hal yang menjadi passionnya. Dari mulai menyanyi, bermain musik, berakting, fotografi dan masih banyak lagi.
Lewat YouTube ini, Iqbaal bakal memberitahu banyak hal soal passion yang kini tengah ia geluti. Karena banyak ke-bm-an Iqbaal yang kini sedang ia lakukan. Gak cuma bm makanan doang gaes, tapi bm hobi, dari mulai akting, musik, fotografi, otomotif dan masih banyak lagi.
BACA JUGA: Biodata Iqbaal Ramadhan, Lengkap Umur dan Agama, Mantan Boyband Cilik Pemeran Dilan
Video kedua Iqbaal YouTube for Dummies (like me)
Dalam video kedua, Iqbaal melakukan live YouTube untuk menyapa para subscribernya. Iqbal pun berterimakasih kepada para subscribernya yang sudah mencapai 100 ribu lebih.
Iqbaal tak menyangka bahwa kehadirannya di Youtube banyak diapresiasi. Ia kembali mengungkap tujuannya memulai YouTube. Salah satu alasan utamanya yakni untuk membuat digital galeri yang bisa mengenang lagi masa mudanya.
"Terimakasih. Aku gak expect sama sekali akan dapat 100 ribu subscriber," ungkap Iqbaal.
BACA JUGA: Fakta-fakta Iqbaal Ramadhan CLBK dengan Mantan Saat SMP, Netizen Patah Hati Berjamaah
Nah itu dia gaes beberapa fakta soal Iqbaal Ramadhan yang jadi YouTuber beserta dua video pertamanya.
Share to:
Related Article
-
Hadapi New Normal, Reza Rahadian Tetap Syuting Di Tengah Pandemi Covid-19
Reza Rahardian|May 30, 2020 08:00:00