Media sosial kini tengah diramaikan dengan kisah viral bule AS bernama Kristen Gray dan kekasih wanitanya Saundra yang memilih menetap di Bali dengan cara illegal.
Kristen Gray dan Saundra merupakan pasangan kekasih LGBT asal Los Angeles, Amerika Serikat yang belakangan ini tinggal dan menetap di Bali.
Dia mulai pindah ke Pulau Dewata semenjak 6 bulan yang lalu dan melakukan banyak hal disana untuk bertahan hidup. Dia mengaku memilih Bali karena karena tidak memiliki pekerjaan di negara asalnya sejak tahun 2019 gaes.
Sementara itu dia mendapatkan banyak keuntungan dan sambutan hangat dari warga lokal di Bali. Tak hanya itu, dia juga mengaku bahwa kehidupan mewah yang ditawarkan oleh Bali sangat murah baginya.
Baca Juga: Fakta Unik Pretty Man Bro, TikToker Mukbang ASMR Blasteran Korea-Uzbekistan Gaes!
Berikut penjelasan dan fakta dibalik viralnya Kristen Grey Bula AS yang ajak WNA pindha ke bali ditengah pandemi dengan penyalahgunaan visa.
Thread Kristen Gray Tentang Bali
Kisruh tentang bule-bule di Bali ini berawal dari thread yang dibuat oleh Kristen Gray di akun twitternya @kristentootie pada 16 Januari 2021 kemarin.
Thread tersebut kini sudah dihapus karena kemarahan warga Indonesia atas tulisannya tersebut. Tulisannya berisi tentang kisah wanita yang berusia 20tahun-an ini hanya mencoba mempromosikan e-booknya dengan menyisipkan sedikit pengalamannya bertahan hidup di Pulau Dewata.
Awalnya, Kristen memuji Bali karena keramahan warga lokal yang sangat bersahabat. Dia juga mengaku ingin menjadi wirausaha di sana.
Kristen mengaku hidup bahagia di Bali bersama dengan kekasihnya, ida mengandalkan bisnis desain grafis untuk bertahan hidup di sana. Karena pandemi, dia harus menunggu waktu untuk bisa kembali ke negara asalnya. Namun, hari demi hari nampaknya dia mulai terbiasa dan memutuskan untuk tetap tinggal di sana.
Thread Kristen Gray Viral Mengundang Kemarahan netizen
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, WNA ini viral setelah mengunggah thread yang kemudian menjadi perbincangan sejak 17 Januari 2020 kemarin.
Baca Juga: Fakta Lengkap Leonardus Wahyu Dewala Viral Diduga Predator dengan Pickup Line Alis Kamu Gemas~
Kemudian muncul lah tulisan yang memancing kemarahan netizen di Twitter.
Pasalnya, Kristen Gray mengajak para WNA untuk pindah ke Bali ditengah pandemi virus corona tanpa memikirkan dampaknya. Tentu saja hal ini dilakukannya karena dia mengakui kehidupan serba murah di Bali.
Bukan hanya mengajak pindah ditengah pandemi, wanita Afrika-Amerika juga melanggar aturan visa dan pajak pekerjaan. Bahkan Kristen Gray mengajak bule lainnya untuk melakukan hal yang sama dengannya gaes!
Dalam e-book berjudul "Our Bali Life is Yours" yang ditulisnya, Kristen membeberkan langkah-langkah untuk bisa tinggal di Bali dengan cara licik memperpanjang visa agar lolos pemeriksaan.
Dia memberikan cara hingga rekomendasi agen visa yang bagi bule untuk masuk ke Indonesia selama masa pandemi corona ini. Meski mengaku bahwa visanya valid, namun Kristen Gray menutup diri dari netizen dengan mengunci akun Instagramnya, menghapus video-videonya di kanal YouTube hingga akun Twitternya yang hilang.
Muncul Perdebatan Netizen Indonesia dan WNA di Twitter
Sayangnya kisruh tentang kehidupan Kristen Gray di Bali ini tak hanya menjadi perdebatan antara dua pasangan wanita ini dengan netizen Indonesia. Hal ini memicu kemarahan yang lebih besar lagi antara netizen Indonesia dan WNA.
Meskipun kini threadnya di Twitter telah di hapus, namun kekesalan warga Indonesia kepada Kristen Gray tak terbendung. Terus menjadi perbincangan selama berhari-hari, namanya bahkan pernah memuncaki trending di Twitter Indonesia.
Banyak netizen mengeluarkan kekesalannya atas perbuatan Kristen yang akhirnya memicu perdebatan antara bule dan WNI. Mereka meminta wanita asal AS tersebut untuk mematuhi pajaknya sebagai WNA.
Akhirnya, banyak bule lainnya di Twitter yang ikut membela Kristen Gray dan memberikan kata-kata kebencian kepada netizen Indonesia lho.
Mereka bahkan menyinggung tentang bencana alam yang tengah banyak terjadi di Indonesia, kotornya Jakarta hingga berharap Jepang datang untuk kembali menjajah Indonesia gaes!
Kini akun Twitter Kristen Gray suspend dan sosoknya tengah dicari oleh Kemenkumham Bali.
Dilansir dari berbagai sumber, sponsor yang menjamin Kristen Gray masuk Indonesia diduga berada di Jakarta gaes.
Setelah kasus ini mencuat, akun Twitter Kristen Gray menghilang karena dilaporkan oleh banyak netizen Indonesia. Dia juga mengunci akun Instagram pribadinya untuk menghindari komentar.
Tak hanya itu, kanal Youtube Love Saundra juga menghapus hampir seluruh videonya dan hanya meninggalkan sebuah video tentang berdonasi.
Baca Juga: Fakta Cerita Zayn Malik Manggil Mamang ke Rizky Febian, Auto Trending Gaes
Nah, itu dia fakta potret hingga penjelasan viralnya Kristen Gray dan Saundra, pasangan kekasih LGBT asal Los Angeles, Amerika Serikat yang belakangan ini tinggal dan menetap di Bali.
Jangan sampai ketinggalan info terbaru tentang artis, dan berita viral hanya di KUYOU.id dan Instagram @kuyou_id ya!
Share to:
Related Article
-
Arti Kata dan Makna ISTG Bahasa Gen Z yang Sering Muncul, Lengkap Cara Penggunaannya Gaes
Update|February 26, 2021 09:00:00