Webinar JRI: Prospektif Petani Milenial Bareng Billy Mambrasar, VP TaniHub dan Founder Duta Farm, Ada Program Khusus Gaes!

Webinar JRI: Prospektif Petani Milenial Bareng Billy Mambrasar, VP TaniHub dan Founder Duta Farm, Ada Program Khusus Gaes!

Webinar JRI: Prospektif Petani Milenial Bareng Billy Mambrasar, VP TaniHub dan Founder Duta Farm, Ada Program Khusus Gaes!

Jatinangor Research Institute:


Jatinangor Research Institute baru saja melakukan webinar dengan tema "Tren Sayuran Organik di Era Digital, Masa Depan Petani” pada Jumat, 12 Maret 2021.

Dalam webinar "Tren Sayuran Organik di Era Digital, Masa Depan Petani” ini, Jatinangor Research Institute (JRI) turut menghadirkan Staf Khusus Presiden RI, Billy Mambrasar, Direktur TaniHub, Sariyo, dr. Diana F. Suganda, M. Kes, SpGK, serta Petani Milenial Sakir Nugraha sebagai pembicara gaes.

Adanya webinar ini adalah sebagai dukungan terhadap program pemerintah dalam bidang pertanian dan petani milenial yaitu Milenial Agricultur Project.

BACA JUGA: Jatinangor Research Institute Ungkap Kunci Bisnis Ditengah Pandemi: Apa Aja?

Milenial Agricultur Project

Diketahui ketahanan pangan masih menjadi prioritas pemerintah terutama dalam bidang pertanian. Pemerintah bersama Kemeterian Pertanian membuat gerakan Milenial Agricultur Project dalam lima tahun kedepan.

Pemerintah menargetkan sekitar 2,5 juta petani milenial baru di seluruh Indonesia untuk meregenerasi petani yang kebanyakan berusia tua.

"Adanya tren sayuran organik di era digital ini sebenarnya sangat membantu target presiden dalam memunculkan 2,5 juta petani milenial 5 tahun kedepan," kata Billy Mambrasar.

Selain itu, hingga kini pertanian juga masih menjadi konsern pemerintah, karena menjadi program unggulan dan andalan termasuk di daerah-daerah terpencil yaitu termasuk Papua dan Papua Barat.

Cluster Milenial

Sementara itu, dalam program Milenial Agricultur Project, terdapat beberapa kelompok yang bakal di targetkan oleh pemerintah da Kementerian Pertanian yang di kelompokkan dalam Cluster Milenial Agri Project.

Cluster Milenial Agri Project ini  terbagi menjadi 4 kelompok yaitu From Zero to Farmer, From Farmer To Agro Preneur, From Farmer To Technofarmer dan From Agro Preneur To Exporter.

"Pemerintah menargetkan 40% untuk cluster From Zero to Farmer, 35% untuk cluster From Farmer To Agro Preneur, 20% untuk cluster From Farmer To Technofarmer dan 5% untuk cluster From Agro Preneur To Exporter," jelas Billy.

Namun saat ini pemerintah masih fokus pada cluster From Zero To Farmer. Sasarannya adalah mengumpulkan para milenial yang ingin bergelut di bidang pertanian, Memberikan edukasi dan mindset agar milenial tertarik untuk bertani serta mengumpulkan 100 ribu petani milenial.

Visi Milenial Agricultur Project

Visi dari Milenial Agricultur Project ini sebenarnya untuk menumbuhkan dan mengumpulkam para petani millenial agar mau bergelut dalam bidang pertanian serta menumbuhkan ketahanan pangan dalam industri pertanian ini.

BACA JUGA: Adrian Zakhary, Dari Jatinangor, untuk Jatinangor

itu, pemerintah menargetkan agar Indonesia bisa menjadi negara maju pada tahun 2035 mendatang lewat Milenial Agricultur Project.




Jatinangor Research InstituteTren Sayuran OrganikTren Sayuran Organik di Era DigitalwebinarPetani MilenialMilenial Agricultur ProjectKementerian Pertanian

Share to:



Modal Video 01