Berikut ini adalah 5 resep dan cara membuat kue lebaran Idul Fitri yang pastinya gampang banget untuk dibuat sendiri gaes.
Lebaran merupakan hari raya yang paling ditunggu-tunggu oleh seluruh umat Muslim di dunia gaes. Selain itu, lebaran juga adalah momen yang tepat untuk bersilatuhrahmi dengan sanak keluarga dan saudara.
Saat lebaran biasanya masyarakat bakal mudik ke rumah orangtua atau nenek untuk bersilatuhrahmi.
Gak cuma itu aja, lebaran juga identik dengan hidangan dan cemilan yang disajikan untuk menjamu para tamu. Salah satunya adalah kue lebaran yang banyak banget macamnya gaes. Kalau kamu mau menghemat, maka membuat sendiri kue lebaran bisa dilakukan. Membuat kue lebaran juga nggak terlalu ribet kok dan bahannya juga mudah dicari gaes.
BACA JUGA: 5 Resep Minuman Segar dan Manis, Cocok Untuk Buka Puasa Ramadhan
Nah, kali ini Tim KUYOU.id sudah merangkum 5 resep dan cara membuat kue lebaran enak yang pastinya gampang banget dibuat sendiri gaes. Penasaran kan? Yuk simak resep dan cara membuatnya berikut ini.
1. Putri salju Keju
Bahan-bahan:
-300 gr butter (mix butter dan margarin)
-125 gr gula pasir halus
-3 kuning telur
-400 gr tepung terigu
-100 gr maizena
-40 gr susu bubuk full cream
-100 gr keju cheddar / edam
-Gula halus / gula donat
Cara membuat:
-Pertama kocok butter, gula pasir halus dan kuning telur dengan mixer kecepatan rendah hingga tercampur rata.
-Masukan keju parut, aduk sampai merata.
-Lalu masukkan campuran terigu, maizena dan susu bubuk. Aduk sampai rata menggunakan sendok kayu.
-Gilas adonan dan cetak sesuai selera, kemudian tata diloyang yang sudah dioleso margarin.
-Panggang dengan suhu 140 derajat Celcius, tunggu sampai matang dan berwarna kecokelatan hingga permukaanya kering.
-Ketukkan loyang sampai putri salju bisa terlepas.
-Saat hangat gulingkan ke dalam gula halus sampai rata lalu gulingkan ke dalam gula donat.
-Terakhir, tata dengan rapi di dalam toples.
2. Sabit Chocolate Cookies
Bahan-bahan:
-200 gram butter
-175 gram margarin
-170 gram gula halus
-2 kuning telur
-1/4 sdt garam
-230 gram kacang mede, sangrai (blender)
-655 gram tepung protein rendah
Bahan toping:
-Dark chocolate / cokelat block (dilelehkan)
-Flak white Chocolate
Cara membuat:
-Pertama siapkan bowl besar, masukan butter, margarin, gula halus dan kuning telur. Mixer sebentar sekitar 20-30 detik hingga tercampur rata.
-Masukan kacang mede, mixer sampai tercampur rata.
-Masukan tepung terigu sambil diaduk sampai adonan tercampur rata.
- Siapkan meja kerja, plastik bening cukup besar ukurannya gunanya untuk menggilas adonan dan rolling pin.
-Ambil adonan secukupnya, letakan di plastik bening dan tutup kembali dengan plastik. Lalu gilas melebar. Cetak dengan cookies cutter bentuk sabit atau sesuai selera, lalu letakan diloyang beroles margarin.
-Panaskan oven dengan suhu 150 °C
-Oven cookies selama 20-25 menit sampai matang agak kecokelatan tipis. Setelah itu, anggkat lalu dinginkan.
-Setelah dingin, celupkan cookies sabit ke lelehan cokelat setengahnya, lalu letakan di loyang.
-Terakhir, tabur flake coklat, lalu masukan ke toples.
BACA JUGA: 8 Potret Hangat Artis Tanah Air Saat Sahur dan Buka Puasa, Kompak Abis
3. Kue Cheese Hokaido Egg Tart
Bahan-bahan:
-100 gr ( margarine + butter 50:50 )
-50 gr gula halus
-1 kuning telur
-20 gr susu bubuk
-210 gr terigu protein sedang
Cara membuat:
-Pertama, kocok margarin, butter, gula halus dan kuning telur kurang lebih 2-3 menit.
-Lalu masukkan susu bubuk dan tepung aduk hingga rata.
-Siapkan cetakan pie, diameter 5 cm yang sudah diolesi dengan margarine.
-Ambil adonan pie kurang lebih 25 gr, cetak pada cetakan pie dan tusuk-tusuk pada bagian dasar pie menggunakan garpu.
-Selanjutnya panggang menggunakan oven dengan suhu 170°C api atas bawah, sampai 80 persen matang, tunggu sekitar 20 menit.
-Angkat lalu dinginkan.
-Lepas pie dari cetakan.
-Terakhir, siap di isi dengan isian cheese tart.
4. Semprit Matcha
Bahan-bahan:
-200 gr tepung terigu (20sdm)
-100 gr SKM (susu kental manis)
-100 gr mentega (10sdm)
-1 bungkus chocolatos Matcha
-Chocochips sesuai selera
Cara membuat:
-Pertama, masukkan SKM, mentega, bubuk chocolatos Matcha dan tepung terigu yang sudah diayak. Uleni dengan tangan.
-Campurkan merata sampai bisa dibentuk.
-Ambil tempat lalu baluri mentega, cetak adonan dengan cetakkan khusus kue semprit, lalu beri tengahnya dengan Chocochips.
-Kemudian panggang selama 40 menit dengan api sedang atau sesuai oven.
-Terakhir, tunggu sampai dingin dan sajikan.
5. Kue Kering Nougat
Bahan-bahan:
-100 gr butter
-100 gr margarin
-60 gr gula halus
-2 btr kuning telur
-250 gr tepung terigu serbaguna
-35 gr maizena
-30 gr susu bubuk
-1/2 sdt baking powder
Bahan Nougat:
-500 gr kacang tanah yang sudah dikupas, sangrai lalu cincang kasar.
-500 gr gula pasir
Cara membuat:
-Pertama mixer butter, margarin dan gula sampai lembut, kemudian masukkan telur, kocok sampai benar-benar tercampur rata.
-Tambahkan tepung terigu dengan cara diayak diatasnya, maizena, susu bubuk dan baking powder sedikit demi sedikit sambil di aduk.
-Setelah itu, bentuk adonan bulat lonjong.
-Panggang dalam oven dengan suhu 180°C selama kurang lebih 20 menit atau sampai matang.
-Keluarkan dari oven dan biarkan dingin.
-Selanjutnya, buat karamel dengan memasukkan gula pasir sedikit demi sedikit dalam wajan hingga mencair dengan api sekecil mungkin.
7. Terakhir, ambil kue celupkan ke dalam karamel lalu gulingkan ke dalam kacang cincang dengan cepat sambil di tekan-tekan. Lakukan sampai habis dan selesai.
BACA JUGA: Resep dan Cara Membuat Bubur Samin Khas Banjar yang Jadi Idaman Warga Solo Saat Ramadhan
Itu dia gaes resep dan cara membuat kue lebaran yang pastinya gampang banget buat dicoba sendiri. Selamat mencoba~
Share to:
Related Article
-
Luas dan Penuh Warna, Lapangan Serbaguna Kepahiang Bengkulu Kini jadi Spot Favorit Warga Sekitar
Update|February 18, 2022 10:41:47