Fakta Petinggi TNI dan Polri yang Disebut dr Lois Owien Sepaham Dengan Dirinya

Fakta Petinggi TNI dan Polri yang Disebut dr Lois Owien Sepaham Dengan Dirinya

Fakta Petinggi TNI dan Polri yang Disebut dr Lois Owien Sepaham Dengan Dirinya

Petinggi TNI dan Polri di Instagram dr Lois Owien (Foto: Instagram @dr_lois7)


Berikut sosok Komjen Dharma Pongrekun dan Jenderal Made Datrawan yang kerap disebut sepaham dengan dr Lois Owien.

Dokter Lois Owien atau yang lebih dikenal dengan dr Lois Anti Aging belakangan ini ramai diperbincangkan. Pasalnya dia menghina Nakes hingga menyebut Covid-19 sebuah jebakan setan. 

Akun sosial media Instagramnya juga dipenuhi dengan hal-hal berbau Covid-19 yang cukup meresahkan netizen. 

Namun disamping itu, beberapa unggahan yang membawa nama beberapa petinggi TNI dan Polri juga menjadi sorotan netizen. Pasalnya, dr Lois Owien mengaku bahwa akan berkolaborasi dengan kedua petinggi TNI dan Polri yang disebut-sebut sepaham dengannya.

Baca Juga:  dr Lois Owien Tidak Ditahan Bareskrim Namun Terancam 10 Tahun di Penjara Gaes

Lalu siapa Komjen Dharma Pongrekun dan Jenderal Made Datrawan? Simak fakta dan profil singkatnya berikut ini.

Sosok Komjen Dharma Pongrekun yang Disebut Berkolaborasi dengan dr Lois Owien

Melalui sebuah unggahan pada 17 Februari 2021 yang lalu, dr Lois Owien mengatakan bahwa dia akan berkolaborasi dengan Komjen Dharma Pongrekun untuk "mengungkap kebohongan Covid-19 bukanlah sebuah virus."

"Tanya Jend. Made Datrawan yg tahu persis bahwa semua negara di dunia bisa merdeka dari Pandemi karena informasi dari saya satu2nya," tulis dr Lois Owien.

Komjen Dharma Pongrekun merupakan Wakil Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) kelahiran Palu Sulawesi Tengah yang saat ini berusia 55 tahun.

Baca Juga: Fakta Lengkap dr Lois Owien, Hina Nakes Hingga Sebut Covid-19 Jebakan Setan

Pria kelahiran 12 Januari 1966 diketahui lulus dari Akademi Polisi (Akpol) pada tahun 1988. Sosoknya dikenal sangat disiplin dan juga berprestasi.

Jejak karier Komjen Dharma Pongrekun antara lain adalah staf pengajar di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) hingga mencalonkan diri sebagai Calon Pimpinan KPK.

Selainkarena kasus dr Lois Owien, sosoknya pernah viral pada Oktober 2020 yang lalu karena menyebut adanya agenda global di tengah pandemi Covid-19.

Sosok Jenderal TNI Made Datrawan yang Disebut Seapahm dengan dr Lois Owien

Selain Komjen Dharma Pongrekun, nama lain yang muncul di unggahan Instagram dr Lois Owien adalah Jenderal TNI Made Datrawan. Dia juga kerap mengunggah isis chat percakapan WA di Instagram.

Dalam cuitannya di Twitter, dokter Lois menyebut bahwa Jenderal Made Datrawan menilainya sebagai seorang dokter yang paling jenius di sejarah kedokteran dunia gaes!

Namun fakta ini dibantahkan oleh dr. Mohammad Muchlis. Dokter Mohammad Muchlis mengaku bertemu dengan pasien yang kakeknya adalah rekan Jenderal Made Datrawan.

Melaluinya, Jenderal Made Datrawan. membenarkan pertemuannya dengan dr Lois Owien. namun pertemuan tersebut adalah untuk membuat naskah ilmiah mengenai hasil risetnya tentang COVID-19.

Baca Juga: dr Tirta Bongkar Fakta dr Lois Owien, STR Kedokteran Sudah Tidak Aktif dari 4 Tahun

Akan tetapi, hingga saat ini naskah tersebut tak kunjung ditulis oleh dr Lois.

Nah, itu dia sosok Komjen Dharma Pongrekun dan Jenderal Made Datrawan yang kerap disebut dr Lois Owien di unggahan Instagramnya.




dr Lois OwienKasus dr Lois OwienFakta dr Lois OwienSosok dr Lois OwienKomjen Dharma PongrekunSosok Komjen Dharma PongrekunJenderal Made DatrawanSosok Jenderal Made DatrawanProfil Jenderal Made DatrawanProfil Komjen Dharma Pongrekun

Share to:



Modal Video 01