Waseda Boys dibentuk oleh youtuber Jerome Polin saat berkuliah di Waseda University Jepang. Grup yang terdiri dari 4 orang ini dibentuk Jerome Polin untuk memperkuat pertemanannya dengan 3 orang sahabatnya di Waseda University.
BACA JUGA: 4 Daftar Wanita Cantik yang Dekat Dengan Jerome Polin
Waseda Boys terdiri dari Jerome Polin, Tomo, Yusuke dan Ryoma. Mereka bersama-sama juga membangun sebuah akun youtube yang sebelumnya dimiliki secara pribadi Jerome Polin yakni Nihongo Mantappu.
Menurut Jerome Polin, ketiga sahabatnya itu dahulu sering bekerja secara part time namun kini sudah ikut bersamanya menjadi kreator dan sama-sama membesarkan akun Nihongo Mantappu.
Sebelumnya Jerome Polin juga pernah diisukan memanfaatkan Waseda Boys dalam menaikkan akun miliknya dan juga dianggap mengambil keuntungan secara finansial diatas kerja keras temannya. Namun Jerome Polin memberikan jawaban menohok.
Youtuber ganteng ini mengatakan jika hasil dari Nihongo Mantappu akan dibagi secara merata dengan anggota Waseda Boys. Menurut Jerome Polin juga, Waseda Boys sudah tahu penghasilan rata-rata video yang diunggah dan juga mereka adalah talent tetap yang juga membantu proses pembuatan konten sendiri.
Penasaran dengan anggota Waseda Boys sendiri? berikut daftar anggota Waseda Boys, grup pertemanan Jerome Polin di Jepang.
1. Jerome Polin
Meski belum diketahui secara pasti siapa yang menjadi leader dari Waseda Boys, namun Jerome Polin dianggap menjadi orang yang menyatukan ketiga orang ini menjadi grup sahabat yang cukup dikenal warganet. Jerome Polin adalah youtuber asal Indonesia yang selalu mengunggah kegiatannya selama kuliah di Jepang. Jerome Polin juga sering memberikan tips dan trik menyelesaikan soal matematika gaes.
2. Tomo
Sosok Tomo sendiri sangat dikenal oleh fans dari Jerome Polin, karena Tomo sering sekali masuk di dalam chanel Nihongo Mantappu. Lelaki asal Jepang yang memiliki nama Tomohiro Yamashita ini lahir pada 11 Januari dan sama dengan Jerome Polin berkuliah di Waseda University jurusan matematika.
3. Yusuke
Lelaki asal Jepang yang bernama lengkap Yusuke Sakazaki ini sangat menyukai sepakbola. Terlihat dari unggahan di Instagram pribadinya ketika Yusuke sedang berada di Stadion menonton pertandingan sepakbola dan juga unggahan terkait dirinya yang jago juggling bola. Yusuke juga sering melakukan aksi-aksi lucu yang membuat fansnya sangat menyukai apa yang dilakukannya.
4. Ryoma
Anggota yang terakhir dari Waseda Boys adalah Ryoma. Lelaki yang memiliki nama asli Ryoma Otsuka ini juga sama dengan ketiga temannya yakin berkuliah di Waseda University dengan jurusan matematika. Ryoma juga terkadang menjadi orang yang suka iseng kepada teman-teman lainnya gaes. Terlihat dari unggahan videonya yang sedang mengganggu tidur temannya.
BACA JUGA: Biodata JEROME POLIN: Agama, Usia, Pacar, Perjalan Karir dan Fakta Terkini
Diketahui juga mereka semua memiliki umur yang sama lho gaes, jadi tidak hanya sama untuk perkuliahannya saja tapi juga banyak memiliki kesamaan yang mungkin menjadi salah satu terciptanya pertemanan Waseda Boys.
Jerome Polin juga sering mengajak ketiga temannya berkunjung ke Indonesia lho. Terlihat saat mereka sama-sama menggunakan baju Batik asal Indonesia. Tak hanya itu saja, Jerome Polin juga mengajak Tomo, Yusuke dan Ryoma ke kota kelahirannya di Surabaya, Jawa Timur.
Pertemanan mereka juga sangat terlihat sangat baik ketika seluruh anggota Waseda Boys mencoba puasa Ramadhan yang padahal agama mereka bukan islam gaes.
Share to:
Related Article
-
Fakta Unik Elisabeth Wang, YouTuber Review Makanan yang Jago Masak
Update|April 15, 2021 17:22:34