Berikut adalah awal mula kemarahan netizen atas stasiun TV Korea Selatan, Mnet yang menggunakan lantunan Azan untuk lagu pembuka salah satu acaranya.
Beberapa tagar dinaikan oleh netizen, terutama penggemar K-POP karena acara Street Woman Fighter yang menggunakan lantunan Azan remix untuk lagu pembuka. #Mnetapologize #MNETDisrespectAdzan hingga #AZANBUKANMAINAN trending sejak Selasa 7 September 2021 malam.
Street Woman Fighter adalah sebuah acara dance survival Mnet yang sudah tayang sejak 25 Agustus 2021 kemarin. Salah satu lagu pembukanya menjadi sorotan netizen karena menggunakan lagu sakral yang menyinggung agama.
Didesak untuk meminta maaf, Mnet melalui akun Instagram @mnet_dance pun menyampaikan klarifikasi dan permintaan maaf.
Apa Itu Acara Street Woman Fighter
“Street Woman Fighter” adalah program survival dance wanita baru di mana delapan kru tari wanita yang mewakili Korea Selatan bersaing untuk menjadi tim nomor satu.
Acara ini dipandu oleh Kang Daniel dan menghadirkan juri populer seperti BoA dan Taeyong NCT. Sementara itu, mantan anggota IZ*ONE, Lee Chae Yeon juga berkompetisi dalam program tersebut sebagai salah satu kru dance.
Tagar Protes Kepada Mnet Trending di Twitter
Kemarahan tak terbendung, netizen berbondong-mondong mendesak Mnet untuk menghapus lantunan Azan dan memberikan pernyataan maaf.
Baca Juga: Fakta Lengkap Kasus Mnet Remix Suara Adzan, Dihujat Netizen Hingga Trending #ADZANBUKANMAINAN
Sejak Selasa, 7 September 2021 malam, netizen khususnya penggemar K-POP ramai-ramai membuat cuitan di Instagram untuk memperingatkan Mnet tentang lantunan Azan yang mereka gunakan di acaranya.
#Mnetapologize #MNETDisrespectAdzan hingga #AZANBUKANMAINAN trending di Twitter sejak Selasa 7 September 2021 malam.
Gak hanya di Twitter, teaser acara pembukaan Street Woman Fighter yang diunggah di YouTube Mnet juga banjir komentar negatif dari netizen.
Street Woman Fighter Mnet Sampaikan Permintaan Maaf
Mnet telah mengeluarkan permintaan maaf resmi karena menggunakan sampel lagu religi selama episode perdana "Street Woman Fighter."
Melalui akun Instagram, tim produksi Mnet Street Woman Fighter menyampaikan permintaan maaf pada 8 September 2021 malam.
Mereka mengungkapkan bahwa lantunan Azan yang di-remix tersebut merupakan soundtrack elektronik yang terdaftar resmi di situs streaming resmi.
"Tim produksi berpendapat bahwa suara elektronik dari lagu tersebut cocok sebagai musik latar program. Kami tentu tidak memiliki niat lain," tulis Mnet.
Atas hal tersebut, mereka menyampaikan permintaan maaf yang tulus dan mengganti musik Azan yang mereka gunakan tersebut.
"(Kami) Menghargai kritik Anda, video akan diunggah ulang setelah mengganti musik latar," lanjut Mnet.
Baca Juga: Cara Edy Art Studio Mencari Limbah Plastik Untuk Lukisannya, Kreatif Abis
Itu dia awal mula kemarahan netizen atas stasiun TV Korea Selatan, Mnet yang menggunakan lantunan Azan untuk lagu pembuka Street Woman Fighter hingga #MNETDisrespectAdzan trending.
Share to:
Related Article
-
Wow! Ternyata Makanan Pedas Dapat menunda kematian, Ini Faktanya
Update|February 11, 2020 13:00:00