Pengamat Digital, Adrian Zakhary Apresiasi Ghozali Ghozalu, Jadikan Fenomena Viral Sebagai Titik Awal Edukasi NFT di Indonesia

Pengamat Digital, Adrian Zakhary Apresiasi Ghozali Ghozalu, Jadikan Fenomena Viral Sebagai Titik Awal Edukasi NFT di Indonesia

Pengamat Digital, Adrian Zakhary Apresiasi Ghozali Ghozalu, Jadikan Fenomena Viral Sebagai Titik Awal Edukasi NFT di Indonesia

Pengamat Digital, Adrian Zakhary Apresiasi NFT Ghozali Ghozalu (Foto Instagram: @thezakhary)


Pengamat Digital, Adrian Zakhary memberikan apresiasi pada Ghozali Ghozalu yang menjadikan fenomena viral sebagai titik awal untuk mengedukasi NFT di Indonesia pada masyarakat.

Diketahui saat ini NFT tengah menjadi minat investasi masyarakat Indonesia dalam hal mata uang kripto.

BACA JUGA: Kaya Mendadak Karena Viral Jual Selfie Sebagai NFT, Ghozali Ghozalu: Jangan Menyalahgunkan Foto Saya

Menurut Adrian Zakhary, keunikan dari Ghozali Ghozalu  menjadi bukti bahwa Indonesia punya potensi besar untuk menjadi pemain kelas dunia NFT.

"Ghozali dengan keunikannya membuat 933 foto selfie selama 5 tahun, ditambah dukungan para Influencer, lalu dibesarkan kembali oleh Media Social dan Media Online berhasil membuktikan bahwa Indonesia punya potensi besar untuk menjadi pemain kelas dunia NFT!" tulis Adrian.

Adrian mengatakan jika Ghozali berhasil memperkenalkan dan mengedukasi masyarakat Indonesia soal NFT.

"Ghozali berhasil membuat NFT dikenal masyarakat luas di Indonesia, orang penasaran dan memburu koleksinya, paling tidak menjadi titik awal untuk kita memulai edukasi NFT dan kedepan Metaverse" ucapnya.

Pengamat Digital ini juga mengapresiasi Ghozali Ghozalu setinggi langit atas karya NFT foto selfie miliknya.

"Terima kasih Ghozali, dan seluruh tim yang ada dibelakangnya atau bahkan dia sendirian? Apapun itu saya apresiasi setinggi langit! Lo bisa buat karya 1 foto lo digilai orang seharga 1 ETH! This is your legacy mas bro!!! dari 50ribu sampai 48juta per item NFT! LFG MAS BROOO @ghozaliphoto," ujar Adrian Zakhary.

BACA JUGA: Viral Ghozali Ghozalu Jual Ratusan Selfie Sebagai NFT, Adrian Zakhary Harap Masyarakat Indonesia Sadar Potensi

sementara itu diketahui sebagai kreator NFT, Ghozali Ghozalu sudah menjual sebanyak 933 NFT dengan harga 0.001 (ETH) atau sekitar Rp 45 ribu per itemnya.

Dengan NFT foto selfie tersebut, Ghozali bahkan sudah mendapatkan pendapatan sebanyak Rp 1,3 miliar lho.




Adrian ZakharyGhozali GhozaluAdrian Zakhary apresiasi Ghozali GhozaluNFT Ghozali GhozaluAdian apresiasi NFT Ghozali GhozaluFoto selfie Ghozali Ghozalu

Share to: