Yuk simak sinopsis dan juga daftar pemain Catatan Akhir Sekolah The Series, judul web series yang disutradarai Andibachtiar Yusuf.
Catatan Akhir Sekolah The Series adalah judul web series terbaru yang akan ditayangkan Vision+. Web series ini dijadwalkan akan tayang pada tahun 2022 ini.
Catatan Akhir Sekolah The Series ini diketahui menjadi judul web series yang disutradarai, Andibachtiar Yusuf, sosok "Sutradara Terganteng" yang viral karena diduga tampar kru perempuan.
Baca Juga: Fakta Kronologi "Sutradara Terganteng" Paragon Pictures, Viral Tampar Kru Perempuan hingga di PHK
Melalui klarifikasinya, sutradara yang kerap disapa Ucup itu mengungkapkan bahwa kejadian tersebut terjadi ketika proses syuting Catatan Akhir Sekolah The Series. Namun ia menyangkal telah menampar kru perempuan tersebut, ia hanya mendorongnya lantaran kesal perihal tidak adanya pemeran pendukung tambahan.
Penasaran dengan sinopsisnya? Yuk simak sinopsis dan juga daftar pemain Catatan Akhir Sekolah The Series.
Sinopsis Catatan Akhir Sekolah The Series
Web series Catatan Akhir Sekolah The Series ini merupakan web series yang terinspirasi dari judul film Catatan Akhir Sekolah yang dirilis pada tahun 2005.
Hingga kini, belum diketahui sinopsis resmi dari Catatan Akhir Sekolah The Series. Namun diketahui jalan ceritanya akan berbeda dari film Catatan Akhir Sekolah.
Meski begitu, ceritanya masih dalam benang merah yang sama, dimana menceritakan kehidupan sekelompok anak sekolah yang merekam kehidupan mereka di sekolah agar bisa dikenang bersama-sama.
Daftar Pemain Catatan Akhir Sekolah The Series
Arya Mohan sebagai | Javit |
Azela Putri sebagai | Anggita |
Sarah Beatrix sebagai | Dini |
Kaçamelyv Prakaca sebagai | Grace |
Dhirgham sebagai | Mario |
Geraldo Chandra sebagai | Robert |
Nah, itulah sinopsis dan juga daftar pemain Catatan Akhir Sekolah The Series, judul web series yang disutradarai Andibachtiar Yusuf.
Share to:
Related Article
-
Viral Cerita Ojol Lelah Bawa Order GoSend Terlalu Besar, Emang Olshop Kadang Gak Mikirin
Viral|November 03, 2020 16:56:45