Inara Rusli Sebut Virgoun Alami NPD, Ini Penyebab dan Gejala Pengidapnya

Inara Rusli Sebut Virgoun Alami NPD, Ini Penyebab dan Gejala Pengidapnya

Inara Rusli Sebut Virgoun Alami NPD, Ini Penyebab dan Gejala Pengidapnya

Penyebab dan Gejala Pengidap NPD (Foto: Istimewa)


Kasus perselingkuhan Virgoun yang diungkapkan Inara Rusli masih menjadi perbincangan netizen di media sosial.

Melalui Instagram Story, Inara Rusli menyebut Virgoun mengalami gangguan kepribadian narcissistic personality disorder (NPD).

"Engga ada yang akan pernah ngerti kalau belum pernah berhadapan dengan NPD abuser," tulis Inara di Instagram Storynya.

Baca Juga: Virgoun Ketahuan Selingkuh, Inara Rusli Beberkan Buktinya

Lalu, apa itu NPD? Bagaimana penyebab seseorang bisa terkena NPD? Dan apa saja gejala yang menunjukkan orang terkena NPD? Yuk simak penjelasannya di bawah.

NPD Adalah

Narcissistic personality disorder (NPD)adalah gangguan kepribadian yang menyebabkan seseorang memiliki pendapat berlebihan mengenai diri sendiri. Pengidap NPD biasanya membutuhkan validasi dan perhatian dari orang lain.

Pengidap NPD mungkin tidak bahagia dan kecewa ketika mereka tidak menerima pujian atau bantuan khusus sesuai ekspektasi mereka. Orang lain mungkin menganggap mereka sombong dan mungkin merasa tidak senang berada di dekat mereka.

Penyebab NPD

Sejumlah peneliti menyebutkan beberapa faktor yang bisa membuat seseorang terkena NPD yang biasanya muncul akibat kombinasi antara faktor genetik dan lingkungan. Dan inilah beberapa penyebabnya:

1. Pujian atau kritik yang berlebihan

2. Perhatian atau pengabaian yang tidak terduga

3. Trauma

4. Kekerasan atau pelecehan

5. Penolakan

6. Ego yang rapuh

7. stres yang tidak terkendali dan kepercayaan diri yang rendah

Gejala Pengidap NPD

Dikutip dari Medical News Today, berikut adalah gejala pengidap NPD yang dapat dilihat oleh orang lain:

1. Haus akan perhatian dan kekaguman

2. Kecewa ketika tidak dipuji

3. Merasa superior

4. Melebih-lebihkan keintiman dengan orang lain

5. Melebih-lebihkan prestasi dan bakat

6. Meremehkan prestasi orang lain

7. Terlalu menikmati kesuksesan, kekuatan, kecemerlangan, kecantikan, atau cinta ideal

8. Percaya pada keunikan mereka dan hanya orang 'khusus' yang bisa memahaminya

9. Memanfaatkan orang lain untuk mencapai tujuan mereka sendiri

10. Tidak mampu atau tidak mau mengidentifikasi perasaan atau kebutuhan orang lain

11. Merasa cemburu dan percaya bahwa orang lain cemburu pada mereka

12. Berperilaku dengan cara yang tampaknya arogan atau angkuh kepada orang lain

13. Menunjukkan pesona yang luar biasa tetapi dengan cepat menjadi kesal atau marah

14. Berbicara panjang lebar tentang nasib mereka tetapi kurang tertarik pada nasib orang lain

15. Menunjukkan agresi ketika dihadapkan dengan ancaman terhadap ego mereka

Ada pula gejala-gejala lain yang mungkin tidak terkait dengan perilaku narsistik, seperti:

1. Rasa malu, terhina, dan hampa saat dikecewakan

2. Enggan untuk mencoba sesuatu karena takut kalah

3. Kesulitan mempertahankan hubungan

4. Merasa diasingkan secara emosional dari orang lain

5. Tidak bisa menghadapi kekalahan atau kritik

6. Kecurigaan

7. Penarikan sosial

8. Sulit mengatur emosi

9. Depresi dan kecemasan

Cara Mengobati NPD

Hingga saat ini, belum ada pengobatan standar untuk NPD. Namun, ada beberapa cara yang bisa lakukan untuk mengobati ataupun mengurangi gejala NPD, diantaranya:

1. Menciptakan citra diri yang lebih realistis

2. Menjadi lebih sadar akan kondisinya

3. Memahami apa yang mendasari perilaku mereka

4. Mengelola emosinya dengan lebih efektif

5. Belajar untuk mengambil tanggung jawab atas tindakan mereka

6. Belajar membangun hubungan yang lebih sehat

7. Membangun harga diri mereka

8. Menyesuaikan ekspektasi mereka terhadap diri sendiri dan orang lain

9. Memahami dampak perilaku mereka terhadap orang lain.

Baca Juga: Diselingkuhi Berkali-kali, Inara Rusli Belum Ingin Ceraikan Virgoun

Pengidap NPD mungkin berisiko bunuh diri, karenanya perlu segera mencari bantuan dari profesional. Untuk itu, peran keluarga dan teman dekat sangat penting mencegah hal itu terjadi.




VirgounInara RusliVirgoun NPDNPDnarcissistic personality disorderNPD adalahPenyebab NPDGejala NPDCara mengobati NPD

Share to: