Gubernur Bali, I Wayan Koster mendatangi booth MAJA Labs di gelaran Bali Digital Festival atau Bali Digifest 2023.
I Wayan Koster pun antusias untuk mencoba pengalaman menggunakan Augmented Reality (AR) Digital Fashion dari MAJA Labs.
Baca Juga: Pembukaan Bali Digifest 2023, MAJA Labs Hadirkan Digital Fashion AR Runway Show
Datangi Booth MAJA Labs di Bali Digifest 2023
Diketahui pada pembukaan Bali Digifest 2023, Jumat, 2 Juni 2023, Gubernur Bali, I Wayan Koster mengunjungi booth MAJA Labs di Bali Digifest 2023.
Di hari yang sama pula, I Wayan Koster telah meresmikan pembukaan Bali Digifest 2023 yang akan digelar hingga 4 Juni 2023 di Taman Budaya, Art Center.
Disambut Founder MAJA Labs Adrian Zakhary
Kedatangan Gubernur Bali ini ke booth MAJA Labs turut disambut langsung oleh Founder MAJA Labs, Adrian Zakhary. Adrian Zakhary pun menjelaskan seputar MAJA Labs kepada I Wayan Koster.
MAJA Labs sendiri merupakan Web3 enabler di Indonesia yang dibentuk pada akhir tahun 2021 di Bali.
MAJA Labs aktif mengembangkan dunia Web3 dengan menghadirkan berbagai acara untuk mengenalkan Web3, seperti NFT Talk, NFT Clinic dan yang terbaru Bali Digital Fashion Week 2022.
MAJA Labs kini juga tengah berupaya untuk menjadikan Bali sebagai pusat digital fashion di Indonesia dan juga Asia.
"Kita ingin mengangkat Bali sebagai pusat digital fashion tidak hanya di Indonesia tapi juga di Asia. Caranya adalah dengan melakukan kolaborasi dan edukasi," ujar Founder MAJA Labs Adrian Zakhary di Gedung Ksirarnawa, Taman Budaya, Art Center.
Antusias Mencoba AR Digital Fashion
Ketika mengunjungi booth MAJA Labs, I Wayan Koster pun turut antusias untuk mecoba AR Digital Fashion yang dihadirkan MAJA Labs di Bali Digifest 2023.
Baca Juga: Founder MAJA Labs Adrian Zakhary Ungkap Ingin Jadikan Bali Sebagai Pusat Digital Fashion Asia
I Wayan Koster nampak senang dengan pengalaman barunya ini yang mencoba AR Digital Fashion untuk yang pertama kalinya.
Share to:
Related Article
-
Ini Link Video Syur Remaja Parakan 01, Lengkap Meme dari Netizen Gaes
Viral|March 13, 2021 10:52:14