Dipenghujung bulan Ramadan, Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka mengajak sekitar 50 anak yatim untuk membeli pakaian di outlet RownDvsn, di kawasan Gremet, Manahan, Solo, Jawa Tengah pada Senin (8/4).
Tak hanya pakaian, Gibran juga membagikan sarung serta mukena pada anak-anak tersebut, Tak ketinggalan Gibran menambahkan angpao lebaran atau fitrah berupa amplop kecil berwarna putih.
Baca juga: Rayakan Lebaran, Gibran dan Selvi Open House hingga Bagi THR
Founder MAJA Labs Adrian Zakhary menilai Gibran menjadi sosok pemimpin muda yang memberikan harapan serta membaktikan dirinya bagi warga.
“Gibran adalah pemimpin yang tulus membaktikan dirinya untuk warga. Ia menjadi sosok anak muda yang bisa membawa harapan perubahan bagi bangsa dan teladan yang baik,” kata Adrian.
Gibran diketahui menerjang hujan untuk bertemu dengan anak-anak yang telah antusias menantikan kehadirannya. Setelah sempat berbagi, Gibran juga melakukan open house di rumah dinasnya, Loji Gandrung, Solo, Jawa Tengah pada hari lebaran.
Gibran didampingi oleh istrinya, Selvi Ananda serta anaknya, La Lembah Manah menyambut kedatangan warga dan bersalaman satu per satu. Gibran juga membagikan uang THR pada anak-anak yang hadir.
“Semoga Gibran kelak tetap menjadi pemimpin yang siap siaga melayani dan dekat dengan rakyatnya,” kata Adrian.
Share to:
Related Article
-
Jika Terpilih Jadi Presiden, Ini yang Bakal Dilakukan Ganjar Pranowo
Ganjar Pranowo|September 10, 2023 17:00:00