Adrian Zakhary Soroti Pasangan Anies Baswedan dan Sohibul Iman di Pilgub Jakarta

Adrian Zakhary Soroti Pasangan Anies Baswedan dan Sohibul Iman di Pilgub Jakarta

Adrian Zakhary Soroti Pasangan Anies Baswedan dan Sohibul Iman di Pilgub Jakarta

Adrian Zakhary Soroti Duet Anies-Iman di Pilgub Jakarta (Foto: Instagram @thezakhary)


Partai Keadilan Sejahtera (PKS) secara resmi mengusung pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta, Anies Baswedan dan Sohibul Iman di Pilgub Jakarta 2024.

"Maka Dewan Pimpinan Tingkat Pusat (DPTP) PKS pada rapatnya di hari Kamis, 20 Juni 2024 telah memutuskan mengusung Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai bakal calon gubernur dan Bapak Mohamad Sohibul Iman sebagai bakal calon wakil gubernur pada Pilkada DKI Jakarta tahun 2024," kata Presiden PKS Ahmad Syaikhu saat pembukaan Sekolah Kepemimpinan Partai DPP PKS, Jakarta, Selasa (25/6).

Baca Juga: Jokowi Luncurkan Layanan Perizinan Digital, Adrian Zakhary: Sangat Dibutuhkan Industri Kreatif

PKS juga sudah menyiapkan nama duet untuk Anies-Iman yang tak jauh dari nama duet Anies-Imin di Pillpres kemarin, yakni AMAN.

Diketahui duet Anies-Imin di Pilpres adalah AMIN, sayangkan pasangan tersebut gagal menjadi pemenang setelah hanya menempati posisi kedua dan kalah dari pasangan Prabowo-Gibran.

Pengamat politik, Adrian Zakhary turut menyoroti pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta dari PKS tersebut. Adrian menyebutkan ada plus minus mengenai duet AMAN ini.

Adrian melihat latar belakang Anies Baswedan yang sukses menjadi Gubernur Jakarta selama 2017-2023, Anies pun masih didukung oleh sebagian besar warga Jakarta.

"Masyarakat Jakarta masih banyak yang mendukung Anies, hal ini tak terlepas dari kesuksesan dirinya dalam memimpin Jakarta selama lima tahun, beberapa program yang Anies jalankan di Jakarta cukup sukses, salah satunya adalah Jak Lingko," ungkap Adrian Zakhary.

Di sisi lain, Sohibul Iman masih belum memiliki banyak pengalamanan menjadi seorang pemimpin di suatu daerah, ia hanya pernah menjadi Wakil DPR RI dan juga Presiden PKS.

"Namun, sosok Sohibul Iman yang hanya pernah menjadi Wakil Ketua DPR dan Presiden PKS menjadi salah satu tantangan yang akan dihadapi duet AMAN, karena minimnya pengalaman ia menjadi pemimpin di suatu daerah," sambung Adrian.

Baca Juga: Prabowo Dianugerahkan Bintang Bhayangkara Utama, Adrian Zakhary: Bentuk Penghormatan

Direktur Strategis Pusat Penerangan Politik (Puspenpol) ini pun menunggu sosok calon lawan dari Anies di Jakarta, beberapa nama masih diunggulkan untuk maju di Pilgub Jakarta, seperti Ridwan Kamil dan Kaesang Pangarap.




Anies BaswedanSohibul ImanAnies Baswedan-Sohibul ImanAMANPilgub Jakarta 2024PuspenpolAdrian Zakhary

Share to: