Blusukan ke Pasar Nunukan Solo, Gusti Bhre Dengarkan Keluhan Pedagang

Blusukan ke Pasar Nunukan Solo, Gusti Bhre Dengarkan Keluhan Pedagang

Blusukan ke Pasar Nunukan Solo, Gusti Bhre Dengarkan Keluhan Pedagang

Gusti Bhre Blusukan ke Pasar Nunukan Solo (Foto: Istimewa)


KGPAA Mangkunegara X atau Gusti Bhre baru-baru ini blusukan ke Pasar Nunukan, Solo pada Selasa (30/7).

Dalam kesempatan itu, Gusti Bhre mendengarkan keluhan pedagang di Pasar Nunukan yang akhir-akhir ini mulai sepi pengunjung.

Baca Juga: Meski Didukung PSI, Gusti Bhre Belum Pasti Maju di Pilwalkot Solo 2024

"(Pedagang) Cerita agak sepi terkait dengan akses dan sebagainya. Sementara itu dulu yang diperoleh. Tapi senang hari ini bisa bertemu dengan teman-teman pedagang di Pasar Nusukan," ujar Gusti Bhre, di Solo, Selasa (30/7).

Terkait enam parpol yang telah menyatakan dukungan pada dirinya, ia mengaku berkomunikasi intens dengan parpol tersebut. Ke enam parpol tersebut yakni Gerindra, Golkar, PSI, PKB, PAN, PKS. Namun, Gusti Bhre masih belum menentukan keputusannya untuk maju atau tidak di Pilwalkot Solo 2024.

Baca Juga: Adrian Zakhary Ungkap Peluang Gusti Bhre Maju di Pilwalkot Solo Usai Didukung PSI

"Sebetulnya kita melihat sambil berjalan. Kita lihat satu atau dua minggu ini ya, nanti seperti apa. Saya lebih melihat pada penerimaan dan kebutuhan masyarakat, yang cocok masyarakat seperti apa," bebernya. 




Gusti BhrePasar Nunukan SoloPilkada 2024Pilwalkot Solo 2024

Share to:



Modal Video 01