Seperti yang kita tahu, menyikat gigi dengan rutin akan membuat gigi bersih dan putih. Tapi selain itu ada juga lho, beberapa cara dan bahan alami untuk memutihkan gigi kuning gaes. Penasaran? Yuk simak tipsnya disini.
Punya gigi putih dan bersih merupakan dambaan bagi semua orang. Oleh karena itu, beberapa cara akan dilakukan seseorang untuk membuat giginya terlihat bersih dan putih, gunanya untuk meningkatkan rasa percaya diri saat berhadapan dengan orang lain gaes.
BACA JUGA: Tips Cara Menggunakan Serum Wajah Agar Berfungsi dengan Baik, Kamu Harus Tahu Ini Gaes!
Bahkan demi mendapatkan gigi yang indah dan putih, banyak orang yang rela mengeluarkan banyak uang untuk melalukan perawatan khusus pada giginya lho.
Tapi jangan khawatir, buat kamu yang mau memutihkan gigi selain dengan mengeluarkan banyak uang, ada juga nih beberapa tips cara dan bahan alami yang bisa bikin gigi kuning kamu putih kembali gaes. Apa itu? Langsung aja yuk intip bahan dan caranya berikut ini.
Menggunakan Apel
Apel dikenal sebagai buah yang baik untuk mengatasi masalah pencernaan. Selain itu, apel juga bisa dipakai untuk memutihkan kembali gigi yang sudah kuning lho gaes.
Caranya simple banget, cukup dengan mengkonsumsi buah apel ini secara rutin setiap hari dan menggosok-gosokkan sedikit buahnya pada gigi. Secara perlahan gigi kamu bisa kembali putih lho gaes.
Menggunakan Jahe
Jahe yang dikenal sebagai bumbu dapur ini bisa dijadikan obat alami untuk banyak penyakit gaes. Biasanya jahe sering dijadikan minuman yang bisa menghangatkan tubuh setelah mengonsumsinya.
Selain itu, jahe juga bisa digunakan untuk mengembalikan gigi kuning menjadi bersih lho gaes. Caranya cukup gosok-gosokkan jahe yang sudah dibersihkan pada gigi secara rutin agar mendapatkan hasil yang lebih cepat gaes.
Daun Sirih
Daun sirih sejak zaman dulu sudah dikenal bagus untuk kesehatan gigi. Bahkan banyak orang-orang di daerah pedalaman yang sampai saat ini masih sering menggunakannya lho gaes. Biasanya orang-orang itu menyebutnya dengan sebutan “nyirih”.
BACA JUGA: 8 Tips dan Trik Darurat Ilmu Pertahanan Diri, Meski Konyol Tapi Berfaedah Gaes
Kandungan yang terdapat pada daun sirih mampu membasmi kuman penyebab kerusakan gigi, dan bahkan bisa juga memutihkan gigi secara alami. Caranya, ambil 1 atau 2 helai daun sirih yang masih segar kemudian gosokan ke gigi secara merata gaes.
Mengkonsumsi Stroberi
Buah stroberi adalah buah yang cukup digandrungi oleh banyak orang. Hampir semua orang menyukai buah yang cantik berwarna merah menggoda ini.
Gak banyak yang tahu, Stroberi ternyata bisa memutihkan gigi yang kuning lho gaes. Caranya, kamu cukup menggosok-gosokkan bagian luar buah strawberry ke gigi. Cara ini cukup efektif untuk mengangkat noda dan kotoran pada gigi gaes.
Jeruk Nipis
Selain beberapa bahan alami yang sudah disebutkan sebelumnya, ternyata jeruk nipis juga bisa digunakan untuk membersihkan gigi kuning lho. Bahkan kandungan antibakterinya mampu menghilangkan kuman penyebab gigi kuning gaes.
Caranya gampang banget gaes, kamu bisa menggosokkan jeruk nipis langsung ke gigi atau bisa juga dengan mengambil perasan air jeruk nipis kemudian campurkan dengan segelas air dan gunakan untuk berkumur-kumur.
Kulit Pisang
Selain buahnya yang enak dan kaya akan vitamin, ternyata kulit pisang pun bisa dipakai untuk memutihkan gigi kuning lho. Pasalnya, kulit pisang bisa membantu mengangkat kotoran yang membuat gigi menguning gaes.
Cara pakainya, kamu cukup menggosokan kulit pisang pada gigi secara perlahan gaes. Gunakan secara rutin untuk hasil yang lebih maksimal ya!
Menggunakan Garam
Garam juga dikenal sebagai bahan alami yang bisa menyembuhkan sakit gigi. Selain sebagai obat sakit gigi, garam ternyata bisa digunakan untuk mengembalikan gigi kuning menjadi putih lagi lho gaes.
Caranya, kamu bisa menggunakan larutan air garam untuk berkumur-kumur setiap hari. Walaupun rasanya asin yang mungkin nggak banyak orang suka, tapi banyak khasiatnya lho gaes.
Daun Salam
Buat kamu pasti sudah nggak asing lagi kan dengan salah satu bumbu dapur daun salam ini? Selain sering dipakai untuk penyedap rasa saat memasak, daun salam juga bisa digunakan sebagai bahan alami untuk memutihkan gigi kucing lho gaes.
BACA JUGA: Tips Dan Trik Cara Belanja Cermat Mendapatkan Produk Berkualitas, Anti Boros Gaes!
Caranya, kamu perlu merebus beberapa lembar daun salam dengan air secukupnya. Diamkan sampai dingin. Setelah itu, pakai air rebusannya untuk berkumur-kumur gaes.
Nah, itu dia gaes tips cara memutihkan gigi kuning dengan bahan alami, yang bahannya bisa kamu temukan di rumah dan caranya gampang banget untuk dicoba gaes. (Olivia Victoria Simanjuntak)
Share to:
Related Article
-
Link Nonton MasterChef Indonesia Season 9 Sabtu, 29 Januari 2022 Streaming Disini
Update|January 28, 2022 19:22:21