Fantastis, Amazon Resmi Beli Studio MGM Gaes

Fantastis, Amazon Resmi Beli Studio MGM Gaes

Fantastis, Amazon Resmi Beli Studio MGM Gaes

Amazon Beli MGM (Foto Berbagai Sumber)


Akhirnya, perusahan Amazon resmi beli studio MGM (Metro Goldwyn Mayer), setelah sebelumnya beredar kabar soal rencana tersebut.

Amazon membeli studio MGM tersebut dengan harga yang cukup fantastis yaitu US$8,45 juta, atau sekitar Rp120 miliar.

Perusahaan raksasa ini diketahui bakal mendapat keuntungan yang besar dari perfilman Hollywood tersebut.

BACA JUGA: Fakta Viral Ratusan Hotel di Bali Dijual Secara Online

Sebelumnya, kabar tentang Amazon yang bakal membeli MGM ini sudah beredar sejak akhir tahun 2020 lalu, namun kesepakatan baru terjadi baru-baru ini.

Amazon dan MGM

Sejak mengumumkan kebangkrutannya pada beberapa tahun lalu, MGM sebenarnya masih berdiri di bawah  hedge fund dan perusahaan induk.

MGM dikenal memiliki koleksi serial dan film hits golden age diantaranya James Bond dan Creed serta film non-franchise.

Dengan begitu, pembelian studio MGM ini merupakan langkah tepat bagi Amazon untuk meningkatkan layanan streaming dan koleksi filmnya serta berpeluang mengembangkan franchise besar seperti ‘007‘ dan ‘Rocky‘ sebagai konten original.

Kesepakatan Amazon dan MGM

Diketahui Amazon resmi membeli studio MGM dengan harga US$8,45 juta, atau sekitar Rp120 miliar.

Dari pembelian tersebut ternyata menghasilkan kesepakatan besar yang hebat dari Amazon dan MGM.

Dari kesepakatan ini MGM masih bisa mempertahankan warisan yang telah dibuatnya hingga saat ini. Sementara itu, Amazon bisa memperkuat layanan streamingnya dan memperluas ekspansinya sebagai layanan streaming terbaik.

BACA JUGA: Fakta-fakta Video Klip Butter, Personel BTS Rela Ubah Penampilan hingga Cetak Rekor Sejarah

“Nilai finansial sebenarnya di balik kesepakatan ini adalah harta karun dalam katalognya yang kami rencanakan untuk menata ulang dan mengembangkannya bersama dengan tim berbakat MGM. Ini sangat menyenangkan dan memberi banyak peluang untuk membuat ‘storytelling’ yang berkualitas tinggi” kata Mike Hopkins, Senior Vice President dari Prime Video dan Amazon Studios.




MGMAmazonAmazon remi beli MGMKesepakatan Amazon da MGMMGM dibeli Amazon

Share to: