Kata Satpam BCA menjadi trending di Twitter, yang ternyata berawal dari cuitan netizen gaes. Berikut awal mula kronologinya.
Di Twitter, kata Satpam BCA menjadi trending di Twitter. Hal ini karena cuitan seorang netizen mengenai kasus oknum Polisi yang membanting tubuh mahasiswa yang sedang melakukan demo di Tangerang.
Hingga kini, kata Satpam BCA pun masih menjadi trending di Twitter. Dimana sudah ada lebih dari 48 ribu cuitan tentang kata Satpam BCA. Pastinya kamu bertanya-tanya, dari mana sih awal mula kata Satpam BCA menjadi trending?
Buat kamu yang penasaran, yuk simak awal mula kata Satpam BCA trending di Twitter, berawal dari cuitan netizen gaes.
Awal Mula Kronologi Kata Satpam BCA Trending di Twitter
Ternyata awal mula kata Satpam BCA ini trending di Twitter karena cuitan seorang netizen yang bernama Fachrial Kautsar, lewat akun Twitter @fachkautsar. Ia membuat sebuah cuitan yang meminta Polisi digantikan Satpam BCA.
"Polisi se-Indonesia bisa diganti satpam BCA aja gaksih," tulis Fachrial Kautsar.
Rupanya hal yang mendasari Fachrial Kautsar membuat cuitan tersebut karena adanya kasus oknum Polisi yang membanting tubuh seorang mahasiswa pada saat demo di Tangerang.
Cuitan tersebut pun dikecam oleh oknum polisi lewat Instagram @gegana_id. Akun Instagram tersebut mengecam cuitan dari Fachrial, dengan berkata bahwa Polisi lahir dari sejarah perjuangan yang panjang, Polisi juga terlibat dalam kemerdekaan Indonesia.
"Polisi lahir Dari Sejarah Perjuangan Yang Panjang.Polisi juga terlibat dalam Memerdekakan", tulis akun Instagram @gegana_id.
Tak hanya itu, akun Instagram @gegana_id juga menegaskan bahwa Polisi tidak mudah untuk dirubah sesuai dengan isi cuitan Fachrial Kautsar.
"Jadi Tidak Segampang Itu anda ingin mengubah @fachrialkautsar apa yang sudah kmu berikan Untuk Negaramu!!," sambung akun Instagram @gegana_id.
Sementara itu, netizen pun ramai-ramai membuat cuitan tentang Satpam BCA, hingga kata Satpam BCA pun menjadi trending di Twitter.
"Makin nelusurin trending satpam BCA makin kelihatan apa harapan masyarakat dan mengapa satpam BCA yang jd benchmark untuk semboyan "melayani, mengayomi, dan melindungi". Itu aja. Baik apabila bisa dijadikan bahan introspeksi pihak-pihak terkait dan bukannya ke-trigger," tulis seorang netizen.
"Polisi nggak suka disama-samain dengan satpam BCA. Padahal yang seharusnya tersinggung adalah satpam BCA," tulis netizen lainnya.
Baca Juga: Banting Mahasiswa Demo Hingga Kejang, Polisi yang Lakukan Smackdown Akan Diusut
Fachrial Kautsar Dikecam dan Diancam Banyak Oknum
Sementara itu, melalui utasnya di Twitter, Fachrial Kautsar mengungkapkan bahwa ia dikecam oleh banyak oknum lewat pesan DM Instagram. Hingga akhirnya ia pun menonaktifkan akun Instagramnya.
Tak hanya dikecam, Fachrial juga diancam oleh beberapa oknum. Ia juga menerima banyak panggilan telepon.
Nah, itulah awal mula kronologi kata Satpam BCA trending di Twitter, berawal dari cuitan netizen gaes. Gimana menurut kamu?
Share to:
Related Article
-
Fakta dan Profil Bripda Mustakin, Polisi Ganteng yang Disebut-sebut Mirip Ali Syakieb
Update|March 05, 2021 13:04:03