Yuk simak fakta dan profil dari Chyntia Nirmalasari, Fashion Designer asal Bali yang kolaborasi dengan MAJA Labs di Road to BDFW 2022.
Chyntia Nirmalasari adalah seorang Fashion Designer ternama asal Bali. Chyntia Nirmalasari juga merupakan owner dari brand Griya Moda Bali.
Chyntia Nirmalasari baru-baru ini berkolaborasi dengan MAJA Labs dalam menyambut Bali Digital Fashion Week 2022 (BDFW 2022).
Baca Juga: Road to Bali Digital Fashion Week 2022, MAJA Labs Akan Gelar Seminar 'Phygital Fashion'
Penasaran dengan sosoknya? Yuk simak fakta dan profil dari Chyntia Nirmalasari.
Profil Chyntia Nirmalasari
Chyntia Nirmalasari merupakan seorang fashion designer asal Bali. Chyntia Nirmalasari diketahui sudah menikah dengan seorang pria yang bernama Gustu Angga, dan mereka sudah dikaruniai seorang anak laki-laki yang diberi nama Gus Arjuna.
Fashion Designer
Chyntia Nirmalasari fokus dalam memproduksi fashion, terutama kain-kain lokal yang disulap menjadi pakaian trendy.
Chyntia ingin kain-kain lokal tersebut tetap bisa dipakai oleh masyarakat saat ini, dengan mengikuti perkembangan fashion di Indonesia maupun dunia.
Owner Griya Moda Bali
Chyntia Nirmalasari juga mulai terjun ke dunia bisnis, dimana dirinya kini memilki brand fashion sendiri, Griya Moda Bali. Baru-baru ini, tepatnya pada Oktober 2022, Griya Moda Bali berhasil ikut serta dalam Planogram Kemenparekraf G20 Indonesia.
Di Griya Moda Bali, Chyntia menjual berbagai macam produk, mulai dari songket, kebaya hingga Brokat.
Miliki Usaha Dekorasi
Tak hanya itu, Chyntia juga mengembangkan bisnisnya dengan membuka usaha dekorasi di Bali yang bernama Bali Nirmala Dekorasi.
Bali Nirmala Dekorasi ini menyediakan jasa dekorasi untuk berbagai acara, mulai dari pernikahan hingga ulang tahun.
Kolaborasi dengan MAJA Labs
Chyntia Nirmalasari tengah berkolaborasi dengan MAJA Labs dalam menyambut Bali Digital Fashion Week 2022 (BDFW 2022) yang akan digelar pada 10-16 Desember 2022.
Kolaborasi tersebut adalah Chyntia Nirmalasari hadir sebagai pembicara di Road to BDFW 2022, MAJA Labs Goes To Campus In Bali yang bertajuk 'Phygital Fashion'. Acara ini akan digelar pada Jumat, 18 November 2022 pukul 14.00 WITA - 16.00 WITA di Kampus IDB Bali.
Selain Chyntia Nirmalasari, acara yang akan membahas digital fashion ini juga akan menghadirkan beberapa pembicara lainnya, yakni Schieva (Digital Fashion Artist), Prayogo (COO MAJA Labs) dan Made Bayak (Seniman & Plasticology Artist).
Nah, itulah fakta dan profil dari Chyntia Nirmalasari, Fashion Designer asal Bali yang kolaborasi dengan MAJA Labs di Road to BDFW 2022.
Share to:
Related Article
-
Biodata Elyn Munchen Lengkap Umur dan Agama, Pedangdut yang Kena Stroke Sampai Jual Harta Buat Berobat
Update|May 21, 2021 10:51:47